Perihnya kehidupan mereka,
Berpeluh keringat tiap hari,
Mencari nyawa kehidupan,
Walaupun setitik.
Terlihat jelas guratan
kesedihan di wajah mereka,
Walau ditutupi oleh senyum getir
tanda kegembiraan.
Terlihat jelas besettan
luka yang menganga lebar,
Bukti kekerasan hidup
yang teramat perih.
Mungkin hanya itu
yang dapat mereka lakukan,
Menahan sakit akan kejamnya dunia,
dengan senyuman.
Tapi itu hanya kepahitan dunia,
Yang akan hilang bila tak bernyawa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar