Sabtu, 29 September 2012

Langkah-Langkah Menulis Karya Ilmiah Yang Baik Dan Benar

Cukup banyak orang yang bingung tentang tata cara bagaimana menulis sebuah karya ilmiah yang baik dan benar, hingga mereka sering kali sampai memborong beberapa buku dari toko buku untuk sebagai panduan tentang bagaimana menulis karya ilmiah, apakah cara itu salah...? tidak , cara itu tidak salah , tapi buku-buku panduan tersebut tidak menjamin 100 % anda dapat menulis sebuah karya ilmiah dengan baik dan benar.


Lalu dengan cara apa agar dapat menulis karya ilmiah yang baik dan benar...? ya sebenarnya banyak caranya, ya contohnya saja bisa belajar langsung dengan ahlinya, tapi kalau difikir-fikir mungkin cara itu agak terlalu rumit karena susah berjumpa langsung dengan ahlinya, ya kalau saran saya sih cara termudah adalah search di google dan mencari artikel tentang bagaimana cara menulis karya ilmiah seperti anda sekarang ini.


Nah saya mau cerita sedikit ne, kebetulan seminggu kemarin saya dapat tugas dari guru saya oleh karena itu saya search di google kemudian cara itu saya praktekan eh alhamdulillah berhasil dan mendapat nilai yang sangat memuaskan...hahaha sesuatu ya... nah karena hal itu saya ingin berbagi sedikit tentang tata cara membuat karya tulis ilmiah yang baik dan benar.


1. Berfikirlah bahwa menulis adalah seni.
Untuk bisa memiliki karya ilmiah yang baik maka harus memperbaiki persepsi tentang menulis. menulis itu adalah seni , karena ia memenuhi kreteria untuk dikatakan sebagai seni.


Untuk dapat menulis dengan efektif harus memenuhi prinsip-prinsip tertentu yaitu :

kejujuran.
motivasi yang benar.
istiqomah dalam kebenaran.
menguasai tata bahasa yang baik dan benar.
jika melihar prinsip-prinsip tersebut memang kelihatan sangat sulit. tetapi bila dipahami dengan baik maka akan ketemu resepnya.


Dalam menulis sebuah karya ilmiah dibutuhkan sebuah keaktifan untuk belajar menuangkan gagasan setiap hari dalam sebuah tulisan. maksudnya disini dibutuhkan sebuah kemauan yang sangat besar untuk menuliskan gagasan - gagasan yang ditemukan di dalam sebuah situs dan juga dalam buku-buku panduan . hal itu nantinya akan berperan sebagai pembentuk tulisan.


karena itulah cara menulis karya ilmiah yang baik dan benar adalah dengan aktif menuliskan amunisi-amunisi yang diperoleh dari beberapa sumber yang dituangkan dalam catatan harian. cara ini memang kelihatanya mudah tapi untuk melakukannya untuk kebanyakan orang malas untuk melakukanya.padahal , dengan cara mecicil gagasan melalui catatan harian sangat berperan dalam membuka pola fikir intuitif , yaitu pola fikir yang membantu untuk meruntuhkan hambatan-hambatan dalam mengekspresikan sebuah pendapat atau buah pikir dalam menulis. tentunya, hal tersebut dapat dicapai dengan latihan-latihan intensif dan praktik menulis yang berkelanjutan setiap harinya.

2.Struktur penulisan karya ilmiah yang baik dan benar


Secara umum, sistematika penulisan karya ilmiah terbagi menjadi lima bagian yaitu :

bagian pendahuluan.
bagian landasan teori.
bagian isi.
bagian penutup.
bagian daftar pustaka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar